/ Detail Berita

Gugus Tugas PAUD-HI BPBD Way Kanan Survei Lokasi PAUD/TK Di Dua Kecamatan

Kepala Pelaksana BPBD, Hendri Syahri, S.T.,M.T bersama Tim Gugus Tugas PAUD-HI BPBD Kabupaten Way Kanan melakukan survei lokasi ke TK Pembina Kampung Bandar Dalam Kecamatan Negeri Agung, Selasa (25/01/2022).

Selain melakukan survei, pada kegiatan tersebut juga dilakukan koordinasi dan pengecekan lokasi tempat pemasangan jalur evakuasi dan titik kumpul untuk simulasi evakuasi jika terjadi Bencana Banjir dan Gempa Bumi, yang selanjutnya akan ditindaklanjuti sebagai bahan untuk Pelaksanaan Simulasi Jenis Bencana Banjir dan Gempa Bumi guna menyukseskan Rencana Aksi Gugus Tugas PAUD-HI Kabupaten Way Kanan.

Selanjutnya, Gugus Tugas PAUD-HI BPBD Kabupaten Way Kanan juga melakukan  Rapat Koordinasi di PAUD Sinar Harapan Kampung Argomulyo Kecamatan Banjit bersama Kepala Kampung Argomulyo dan Kepala Sekolah PAUD serta para Tenaga Pendidik.

Pada rakoor tersebut membahas terkait kegiatan Sosialisasi tentang jenis-jenis bencana, Simulasi saat terjadi bencana alam serta Pendampingan traumatik terhadap Murid PAUD Pasca Bencana. Dimana kegiatan Sosialisasi akan dilaksanakan sesuai dengan waktu jam belajar yaitu Pukul 07.30 WIB sampai dengan 10.00 WIB di Balai Kampung Argomulyo yang terletak di samping Gedung PAUD Sinar Harapan dengan peserta seluruh Murid PAUD Sinar Harapan.

 

Sementara untuk Simulasi akan terlebih dulu dilaksanakan pembekalan yang melibatkan seluruh Murid yang bertempat di Gedung PAUD, kemudian dilaksanakan simulasi yang berdasarkan hasil kesepakatan dengan Pihak Sekolah akan dilaksanakan simulasi Bencana Alam Gempa Bumi dan Bencana Angin Putting Beliung. Untuk jalur evakuasi akan dipasang rambu jalur dari Ruang Belajar sampai ketitik kumpul yaitu di Halaman Sekolah PAUD Sinar Harapan. Pendampingan traumatik pasca bencana bagi murid PAUD akan dilakukan sesuai dengan jam belajar yang berlokasi di Balai Kampung dengan Background berupa Banner tentang Mewujudkan PAUD Tangguh Bencana.

Diketahui, untuk jadwal pelaksanaan akan kembali dikoordinasikan dengan Sekretariat Gugus Tugas PAUD-HI yaitu Dinas Pendidikan dan PAUD Sinar Harapan.

 

Penulis : Fitria Wulandari

Photo : Gugus Tugas PAUD-HI BPBD Way Kanan