/ Detail Halaman

1. Air Terjun Putri Malu

Bagi anda penyuka wisata petualangan, air terjun putri malu ini bisa menjadi salah satu opsi anda menghabiskan air pekan. Pasalnya, untuk dapat menikmati kesegaran air terjun putri malu ini anda harus naik ojek trail melintasi perkebunan kopi dengan jalanan yang berliku dan menanjak. Anda akan disuguhi pemandangan hijau khas pegunungan yang menyejukkan mata sepanjang perjalanan.

Biaya untuk meyewa ojek trail ini adalah sekitar 100 ribu rupiah, namun jangan khawatir, semua itu akan terbayarkan ketika anda sudah sampai di lokasi air terjun. Kesegaran air dipadukan eksotisme tebing disekeliling air terjun tidak akan mengecewakan anda. Anda dapat berendam dan berenang disekitar air terjun ditemani pepohonan rindang yang tumbuh disekitar lokasi.

2. Curup Gangsa

Air terjun yang satu Curup Gangsa cukup berbeda dengan air terjun yang lain. Bentuknya yang melebar dan memanjang dengan aliran air yang sangat deras membuat air terjun curup gangsa ini terlihat megah dan memukau. Air terjun ini memiliki ketinggian sekitar 50 meter dengan lebar pematang 20 meter. Di bawah air terjun ini terdapat bebatuan yang cukup besar sehingga menambah cantik pemandangan.

3. Air Terjun Pisang Indah

Selanjutnya jika masih belum puas berwisata air, destinasi selanjutnya adalah air terjun pisang indah. Air terjun ini memiliki ketinggian sekitar 15 meter. Aliran airnya cukup jernih sehingga anda bisa merasakan kesegaran mandi air terjun bersama partner travelling anda. Terdapat batu-batu besar di sekitar aliran air terjun sehingga menambah pesona air terjun pisang indah ini.

4. Sumber Air Panas Serasan

Masih seputaran wisata air, namun kali ini kami akan membawa anda menuju wisata sumber air panas serasan. Anda dapat menikmati sensasi berendam air panas di kolam sumber air panas alami yang dipercaya dapat merilekskan badan anda yang lelah.

Di sebelah kolam air panas terdapat aliran sungai yang cukup besar yang merupakan aliran dari air terjun Putri Malu. Jadi, setelah puas berendam air panas anda dapat melanjutkan wisata di air terjun putir malu yang letaknya tidak jauh dari lokasi air panas. Objek wisata ini ramai dikunjungi setiap weekend.

5. Wisata Kampung Tua Way Kanan

Bosan berwisata air, mari beranjak ke destinasi selanjutnya. Bagi anda yang ingin mengenal lebih dalam kebudayaan Lampung anda dapat singgah sejenak di wisata kampung tua Way Kanan. Disana anda dapat berinteraksi langsung dengan penduduk lokal yang ramah sambil menggali informasi mengenai adat istiadat daerah setempat ditemani suasana kampung yang masih terjaga kelestarian budayanya.

 

6. Kampung Wisata Lestari

Bukan hanya Kampung Tua Way Kanan, anda juga dapat berwisata budaya di kampong Wisata Lestari. Kampung ini menyajikan pemandangan alam yang indah lengkap dengan panorama pegunungan yang hijau nan asri serta birunya danau kecil di pinggir kampung. Kampung ini terletak di Gedung Batin kecamatan Blambangan Umpu, berjarak 30 km dari Pusat Pemerintahan.

7. Air Terjun Kinciran

Untuk anda yang ingin menepi dari hiruk pikuknya perkotaan, anda bisa mengunjungi air terjun kinciran. Wisata ini masih tergolong baru sehingga belum banyak pengunjung yang menghabiskan waktu liburan disini. Namun jangan khawatir, sepi pengunjung bukan berarti wisata ini tidak menarik. Pemandangan indah air terjun disertai rindangnya pepohonan yang hijau dapat anda nikmati di sini.

Selain itu anda juga dapat menikmati sejuknya aliran air khas pegunungan yang jernih dengan berenang maupun sekedar berendam santai. Anda juga dapat berselfie ria dengan latar pemandangan air terjun dan bebatuan yang eksotik.

8. Tujuh Sumur

Wisata alam di Way Kanan memang didominasi oleh wisata air. Destinasi selanjutnya adalah wisata air di Tujuh Sumur. Tempat ini memang tergolong baru namun tetap menarik untuk dikunjungi. Disebut tujuh sumur karena disini terdapat tujuh sumber mata air yang memancarkan air sepanjang tahun.

Pengunjung dapat duduk santai sambil bercengkrama menikmati kesegaran air dari tujuh sumber mata air dibawah pohon yang rindang. Lokasinya yang tidak sulit dijangkau serta beragam fasilitas yang disediakan pengola tentunya akan membuat kunjungan anda di Wisata Tujuh Sumur ini semakin berkesan.

9. Kampung Bali Sadar

Anda pasti terkejut mendengar nama kampung Bali Sadar. Ya, meskipun anda berada di Lampung namun anda dapat menikmati suasana perkampungan Bali lengkap dengan kebudayaannya. Terletak di Kecamatan Banjit, kampung ini merupakan daya tarik baru bagi wisatawan di Kota Lampung.

Seperti perkampungan Bali pada umumnya, disetiap sudut rumah terdapat tempat sembahyang lengkap dengan pohon kamboja yang bunganya bermekaran. Kampung ini dihuni oleh orang-orang asli Bali yang melakukan transmigrasi pada tahun 1963, lalu menetap dan membentuk suatu perkampungan baru di Way Kanan ini. Sehingga suasana Bali sangat terasa kental di kampung ini.

10. Goa Kelelawar

Goa kelelawar berlokasi tidak jauh dari area wisata sumur tujuh. Untuk dapat mencapai lokasi wisata goa kelelawar ini pengunjung harus melakukan tracking melewati perkebunan kopi milik warga. Jangan khawatir, sepanjang perjalanan anda akan dapat melihat pemandangan hijaunya hutan yang masih alami dan indahnya Way Kanan dari atas ketinggian.

11. Curup Kereta

Kembali menjelajah wisata air. Kali ini anda akan kami bawa menuju wisata air terjun yang unik, curup kareta. Air terjun ini memiliki ruas yang banyak dan air yang mengalir seolah-olah muncul dari dari tebing yang lebar. Bagi anda penggemar fotografi, sangat disarankan untuk mengunjungi air terjun ini karena jika dilihat dari depan penampakan air terjun ini sangatlah fotogenik. Wisata ini cukup popular dikalangan anak muda. Lokasinya yang mudah dijangkau membuat wisata ini ramai dikunjungi oleh wisatawan baik lokal maupun luar daerah.

12. Bamboo Rafting Way Kanan

Penggemar kegiatan wisata air yang menantang tentu tidak bisa melewatkan bamboo rafting way kanan ini. Anda dan keluarga maupun teman-teman dapat menikmati indahnya sungai sembari menyusuri menggunakan perahu rakit. Bamboo rafting ini melintasi sungai Way Besai dari Banjarmasin ke Banjar Sari dengan jarak sekitar 12 KM, dengan waktu tempuh kurang lebih 2,5 jam.

13. Arung Jeram Way Umpu

Selain wisata susur sungai Bamboo Rafting, di Way Kanan juga tersedia pilihan wisata air yang sedang banyak digemari oleh kaum milenial, yaitu Arung Jeram. Sungai Way Umpu memiliki aliran air yang cukup deras sehingga dijamin akan membuat peserta arung jeram semakin tertantang adrenalinnya. Anda bisa menikmati wisata ini bersama orang-orang tercinta anda. Selain berarung jeram anda juga dapat menikmati indahnya pemandangan disekitar sungai Way Umpu yang masih terjaga keasriannya.

14. Green Canyon Kukop Bonglai, Banjit

Pemandangan tebing-tebing terjal menjulang nan eksotik seperti di Colorado tidak hanya bis anda temui di Pangandaran Jawa Barat. Di Way Kanan juga memiliki pemandangan serupa yang tidak kalah menarik untuk dikunjungi, tepatnya di Bonglai, Banjit.

15. Bukit Punggur

Dari atas bukit punggur ini anda bisa menikmati indahnya Way Kanan. Pemandangan hijau berupa hamparan pepohonan akan menyejukkan dan memanjakan mata Anda saat berada di bukit ini.